Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara dan Beberapa Tips Untuk Menjadi Youtuber

Youtube adalah sebuah perusahaan salah satu milik google yang cukup populer, dengan youtube kita dapat membagikan video kita untuk bisa dilihat banyak orang. Selain itu kita juga bisa mendapatkan uang dari video yang kita upload di youtube, bisa jutaan sampai puluhan juta tergantung berapa banyak subscriber di channel kita.
youtube
youtube
Untuk menjadi youtuber diperlukan beberapa keahlian dan alat yang kita miliki, seperti mengedit video dan lainnya. Dalam mengedit video diperlukan komputer dan beberapa aplikasi yang diperlukan. Spesifikasi komputer jika bagus itu lebih baik karena untuk mengedit video lebih cepat tidak lambat.

Beberapa aplikasi yang dibutuhkan diantaranya windows movie maker, kdenlive, cam studio untuk tangkapan layar dan obs untuk streaming. Saat menjalankan beberapa aplikasi tersebut diperlukan latihan dan membaca beberapa tutorial agar mahir dan terbiasa. Kita dapat mencari tutorial yang kita butuhkan di google search.

Selain itu untuk menjadi youtuber diperlukan kamera untuk merekam video, kita dapat menggunakan kamera ponsel jika kita masih pemula dan tidak memiliki kamera yang bagus. Kita juga membutuhkan koneksi internet untuk mengupload video di youtube, bisa menggunakan wifi atau paket data yang kita beli.

Hal yang paling penting untuk menjadi youtuber adalah konten, jadi kita harus bisa membuat konten dalam video kita. Youtuber yang berhasil adalah jika video kita banyak memiliki tayangan dan dengan begitu dapat menghasilkan uang. Konten video yang bisa kita buat seperti hiburan, komedi, edukasi dan review sebuah produk. Untuk itu kita dituntut untuk kreatif dan bisa membuat video yang bisa ditonton para viewer.

Jika kita ingin hanya mendapatkan uang dengan youtube maka itu sulit jika tidak mempunyai pemasukan penghasilan lain. Karena persyaratan youtube untuk bisa mendapatkan uang yaitu dengan mempunyai 1000 subscriber dan tayangan 4000 jam. Maka pada awalnya jika kita bermain youtube kita tidak dapat mendapatkan uang sama sekali. Menjadi youtuber diperlukan kesabaran dan konsisiten, intinya perbanyaklah video dalam channel kita dengan video yang berkualitas, maka dengan begitu dapat mendatangkan viewer yang banyak.