Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

5 Cara Agar Mendapat Nilai Bagus di Sekolah

Untuk mendapatkan masa depan yang cerah, salah satu yang kita lakukan adalah bersekolah dan meraih prestasi. Di dalam sekolah sebuah nilai adalah menjadi tolak ukur bahwa pelajar tersebut mempunyai kepintaran dan keberhasilan dalam belajar. Dan untuk meraihnya ada beberapa cara yang perlu di lakukan, diantaranya yaitu ...
belajar
belajar
1. Perhatikanlah saat guru menerangkan pelajaran

Pada saat guru menerangkan pelajaran, kita harus memperhatikan dan mendengarkannya karena dari penjelasan guru kita bisa memahami materi pelajaran yang sedang kita pelajari. Apabila kita melewatkan penjelasan darinya tentunya sangat disayangkan dan guru dapat menuntun kita kepada tujuan yang kita cari.

2. Buatlah jadwal setiap hari untuk belajar

Mengatur waktu adalah salah satu kunci kita untuk sukses, apalagi bila kita adalah seorang pelajar. Untuk itu buatlah jadwal untuk belajar mulai hari senin sampai hari sabtu, tentunya selain hari minggu karena hari tersebut adalah hari libur kita. Selain jadwal untuk belajar buatlah juga jadwal untuk olahraga dan istirahat, karena kita juga butuh istirahat yang cukup untuk menjaga kebugaran tubuh kita.

3. Pelajarilah materi pelajaran sekolah

Untuk menambah kepahaman kita setelah belajar di kelas kita juga mengulang dan memahami lagi materi materi pelajaran yang telah diajarkan oleh guru. Untuk itu setelah kita menyusun jadwal keseharian kita, pada saat jadwal belajar kita bisa belajar dan mengulang pelajaran yang telah diajarkan oleh guru, bahkan dapat memperluas kepahaman materi pelajaran tersebut dan mempelajari materi pelajaran yang belum diajarkan oleh guru.

4. Bersungguh sungguhlah dalam mengerjakan soal

Saat kita mengerjakan soal yang kita kerjakan, kita berusaha maksimal setelah kita mempelajari materi ujian  agar kita mendapatkan nilai yang bagus. Terkadang walaupun bersungguh sungguh, belum tentu mendapatkan nilai bagus apalagi kurang serius dalam mengerjakan soal.

5. Jagalah kondisi tubuh agar selalu sehat

Ada pepatah mengatakan, akal yang sehat bertempat pada tubuh yang sehat, jadi bila tubuh kita sehat maka pikiran kitapun akan sehat. Untuk itu kita selalu menjaga kondisi tubuh kita agar selalu sehat. Untuk menjaga kondisi tubuh kita agar selalu sehat, usaha yang kita lakukan yaitu seperti menjaga pola makan kita, olahraga setiap hari atau paling tidak seminggu sekali dan istirahat yang cukup.