Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Bahan Pembuatan Antiseptik untuk Membasmi Bakteri Saat Luka

Antiseptik adalah sebuah obat untuk membasmi bakteri yang menyebabkan infeksi di luar tubuh yaitu bagian kulit. Misalnya jika kita mengalami luka luar di kulit saat jatuh maka bisa diobati dengan antiseptik agar menghindari infeksi. Berbeda dengan antibiotik yaitu obat yang digunakan untuk membasmi bakteri yang ada di alam tubuh.
bakteri
bakteri
Sedangkan disinfektan yaitu zat yang digunakan untuk membasmi bakteri yang ada di benda mati seperti barang barang di dalam rumah. Keberhasilan dalam menggunakan antiseptik dipengaruhi oleh beberapa faktor, akan tetapi para medis merekomendasikan penggunaan antiseptik untuk mengobati luka ringan di kulit.

Antiseptik bisa kita siapkan di dalam rumah kita, karena jika ada anggota keluarga yang mengalami luka maka bisa langsung cepat di obati. Antiseptik mempunyai mempunyai banyak jenis dan fungsi yang berbeda, yaitu ...

1. Hidrogen peroksida, zat ini adalah bahan antiseptik yang kuat untuk membunuh bakteri dan keunggulannya yaitu tidak mengiritasi jaringan hidup. Kelemahannya yaitu zat ini harus selalu di jaga kondisinya karena mudah mengalami kerusakan jika kehilangan oksigen.

2. Garan merkuri, zat ini adalah bahan antiseptik yang paling kuat, sehingga sedikit saja bisa kita gunakan untuk di air yang banyak. Selain itu hampir semua bakteri dapat dibasmi menggunakan antiseptik ini, kekurangannya yaitu kemungkinan dapat mengiritasi jaringan hidup.

3. Asam borat, zat ini adalah antiseptik yang lemah dan tidak mengiritasi jaringan hidup, akan tetapi dapat digunakan di air.

4. Triclosan, zat adalah antibiotik yang banyak digunakan di berbagai produk, misalnya sabun, obat kumur dan lainnya. Zat ini dapat membunuh banyak jenis bakteri dan mempunyai efek kerusakan yang minim jika bercampur dengan sebuah organisme. Cara kerja triclosan yaitu menghilangkan dan fungsi bakteri sehingga tidak bisa membuat sakit pada orang yang terkena bakteri tersebut.

Tanpa kita sadari banyak bakteri yang ada di sekitar kita, karena bentuknya yang kecil maka tidak bisa di lihat oleh mata telanjang. Untuk itu dengan adanya antiseptik maka bisa membantu kita agar terhindar dari sakit karena bakteri tersebut. Demikianlah bahan pembuatan antiseptik untuk mengatasi bakteri yang menyebabkan sakit, semoga bermanfaat bagi para pembaca.