Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Beberapa Tips untuk Meningkatkan Traffic Situs Web dengan Mudah

Traffic atau pengunjung situs adalah hal penting bagi sebuah keberhasilan situs web, karena traffic adalah menjadi tolak ukurnya. Jika sebuah situs web memperoleh penghasilan dari iklan maka semakin banyak traffic menjadikan penghasilannya semakin besar. Jika situs web tersebut adalah tempat untuk menjual produk online maka semakin banyak traffic menjadikan penjualan banyak.
traffic
traffic
Jika kita mempunyai situs web dan mempunyai traffic yang rendah, kita bisa melakukan beberapa usaha untuk menaikkan trafficnya. Usaha yang kita lakukan ada yang gratis dan ada yang menggunakan biaya, kita tinggal memilihnya sesuai budget yang kita punya. Beberapa cara yang bisa kita lakukan untuk meningkatkan traffic sutus web adalah ...

1. Sosial media

Sosial media adalah tempat untuk berinteraksi antara kita dengan keluarga dan teman yang kita kita kenal. Sosial media mempunyai potensi yang cukup besar untuk meningkatkan traffic situs web kita  dengan membagikan konten dalam situs web tersebut. Beberapa sosial media yang bisa kita gunakan yaitu facebook, twitter dan lainnya, misalnya di facebook kita bisa membuat halaman fanspage terlebih dahulu.

Semakin banyak konten yang ada di halaman fanspage kita maka semakin banyak pengikutnya sehingga jika kita membagikan konten situs web kita di fanspage tersebut maka dapat mendatangkan banyak traffic. Jika twitter kita mempunyai mempunyai banyak followernya juga dapat mendatangkan banyak traffic.

2. Beriklan di google ads

Beriklan adalah salah satu cara untuk meningkatkan traffic sutus web dengan mengeluarkan biaya sehingga lebih cocok bagi yang mempunyai budget. Jika kita beriklan menggunakan google ads situs web kita bisa muncul di beranda google, video youtube dan lainnya. Biaya yang kita keluarkan untuk beriklan di google ads tergantung persaingan bidding, jika persaingan rendah maka biaya semakin kecil.

3. Beriklan di facebook ads

Facebook ads adalah jaringan iklan milik facebook, beriklan di facebook ads akan dapat mendatangkan banyak traffic karena pengguna facebook yang cukup besar. Kelebihan beriklan di facebook ads adalah dapat menentukan target pemirsa dengan lebih spesifik, misalnya daerah, umur, jenis minat dan lainnya.

4. Menambah konten

Jika sebuah situs web mempunyai banyak konten maka mempunyai peluang lebih besar untuk mempunyai banyak traffic. Misalnya menambah konten artikel, situs web kita dapat muncul di halaman pencarian google, dengan begitu dapat menambah traffic. Usahakan setiap hari update artikel dengan begitu konten semakin banyak dan traffic jiga semakin meningkat.

5. Membuat backlink

Backlink adalah jika link situs kita ditempatkan di situs lain sehingga kita bisa mendapatkan traffic dari situs tersebut. Untuk mendapatkan backlink kita bisa berkomentar di sebuah artikel situs web yang mempunyai traffic besar. Selain itu kita bisa membuat sponsored post, yaitu kita meminta kepada pemilik situs web yang mempunyai traffic tinggi untuk membuatkan artikel.

Kemudian artikel tersebut di posting di situs webnya dan diberi link yang menuju artikel kita sehingga dapat menambah traffic situs web kita. Biasanya kita perlu mengeluarkan biaya untuk sponsored post tersebut dan jika membuatnya di situs web yang mempunyai traffic besar tentunya biayanya lebih mahal dibandingkan di situs web yang mempunyai traffic lebih kecil.