Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Cara Memasak Daging Ayam Dengan Mudah dan Enak

Dalam memasak masakan bisa dikatakan gampang, juga bis dikatakan sulit, tergantung masakan apa yang kita masak. Daging ayam adalah bahan makanan yang sudah populer di masyarakat dan banyak orang yang menyukainya. Masakan dari daging ayam banyak sekali jenisnya mulai dari ayam goreng, sop ayam dan lainnya.
daging ayam
daging ayam
Jenis daging ayam ada dua yaitu ayam kampung dan ayam sayur, rasa kedua daging ayam tersebut jika dimasak mempunyai rasa yang berbeda. Ayam kampung lebih enak dan sehat apabila kita konsumsi. Ayam kampung tumbuh dari anakan sampai besar dan bisa dikonsumsi berumur sekitar 7 bulan sampai satu tahun, sedangkan ayam sayur hanya 40 hari karena diberi pakan yang mengandung obat kimia, oleh karena itulah ayam kampung lebih sehat untuk dikonsumsi.

Kali ini saya akan memberikan cara untuk memasak ayam dengan mudah, cepat dan enak. Selain itu cara ini menggunakan bahan bahan yang tidak banyak dan dengan bahan yang mudah didapat. Untuk memasak masakan tersebut dibutuhkan bahan bahan, yaitu ...

1. Daging ayam satu kilo.

2. Santan kelapa kemasan secukupnya.

3. Berbagai rempah bumbu masak seperti bawang merah, bawang putih, cabai rawit dan merica.

4. Kecap, gula merah dan msg.

Cara memasaknya yaitu ... haluskan bumbu bawang merah 7 siung, bawang putih 4 siung, cabai rawit dan merica sesuai selera. Jika ingin masakan yang pedas cabai rawit bisa ditambah lagi dan setelah bumbu dihaluskan, siapkan wajan dan minyak goreng dan panaskan dengan kompor. Setelah minyak panas, masukan bumbu yang dihaluskan tadi ke dalam wajan dengan diaduk sampai bumbu menguning.

Setelah bumbu menguning masukan ayam yang telah dipotong potong dan dicuci bersih ke dalam wajan. Sambil diaduk tunggu sampai 5 menit, setelah itu masukan  dua gelas air, bisa ditambah lagi sesuai selera. Setelah air mendidih tunggu hingga 10 menit, kemudian tambahkan santan, gula merah dua sendok makan dan kecap secukupnya. Tidak lupa tambahkan garam dan msg sesuai selera, kemudian tunggu sekitar 15 menit hingga daging ayam lunak. Setelah daging ayam lunak, itu menunjukkan daging sudah matang dan masakan dapat langsung di hidangkan untuk sekitar 4 orang.